top of page
See Food

[TIPS AND TRIK] 5 KITCHEN HACKS INI BIKIN MOMEN MASAKMU MENYENANGKAN

Updated: Jun 17, 2020

Di tengah maraknya pendemi COVID-19 dan himbauan untuk melakukan stay at home secara ga langsung hal ini mengajak munchies untuk rajin masak dirumah dong ya. Tapi eh tapi terkadang saat sedang asik memasak ada saja hal yang bisa buat kamu bete nih, entah itu karena keterbatasan alat atau proses masak yang menyebalkan. Nah tapi tenang aja munchies kali ini SeeFood punya beberapa tips yang bakal buat proses masak kamu jadi menyenang. Mau tahu apa saja? Yuk baca habis artikel ini.


1. Mata perih saat mengupas bawang? Say Good Bay ,,

Tips mengiris bawang

Buat kamu para penguasa dapur pasti pernah banget kan ngalamin situasi seperti ini? Niat nya mau masak dengan bahagia eh malah diselimuti situasi yang dramatis. Ternyata hal ini terjadi karena ketika bawang merah diiris, sel-sel pada bawang akan pecah dan mengeluarkan enzim yang memproduksi gas yang disebut propanethial sulphoxide dan ketika gas tersebut mengenai mata, maka gas akan bereaksi dengan air mata dan memproduksi asam yang bernama sulphuric acid dalam kadar yang ringan.


Eitss! Tapi tenang aja munchies, cara mengatasinya sangat mudah loh. Kamu cukup mengambil garam dan letakkan di dekatmu saat sedang mengiris bawang. Garam dapat berperan sebagai penetral uap senyawa sulphur sebelum mengenai mata. Dengan begitu masalah air mata beres deh.


2. Udah disimpan di kulkas tapi kok sayurnya malah busuk?

Plastik berlubang untuk membungkus sayur

Munchies pernah ngalamin hal serupa? Udah siap masak tapi liat kondisi sayurnya buat ga semangat. Ternyata menyimpan sayur agar tetap segar juga ada trik nya loh. Berbeda dengan buah, sayuran membutuhkan kelembaban yang lebih tinggi, Kamu bisa mencuci bersih sayuran sebelum disimpan. Hal ini perlu dilakukan untuk menghilangkan bakteri yang dapat mempercepat proses pembusukan sayur.


Jika sudah selesai, keringkan sayur dengan cara di angina-aginkan. Selanjutnya bungkus sayur dengan kertas buram atau kertas merang. Penggunaan kertas ini akan menahan air embun yang berasal dari kulkas sehingga sayuranmu lebih tahan lama dan tetap segar. Tetapi jika munchies tidak punya kertas buram kamu juga bisa menggunakan plastik berlubang ya.


3. Tak ada parutan keju, garpu pun jadi!

Brownies dengan topping keju

Kalo kata pepatah ga ada rotan akar pun jadi. Jangan karena ga ada parutan keju kue kesukaanmu jadi ga pake topping. Kalo munchies ga punya parutan keju kamu bisa menggunakan garpu sebagai alternatifnya, lho. Semangat mencoba munchies!


4. Mau buat telur mata sapi bulat sempurna seperti di restoran?

tips memasak telur bulat sempurna

Tenang aja munchies, tanpa perlu alat khusus ternyata caranya gampang banget loh, kamu cukup menggunakan bawang Bombay dengan mengambil bagian terluarnya menjadi onion ring. Panaskan minyak dan letakkan onion ring. Selanjutnya, kamu tinggal memasak telur didalam lingkaran onion ring deh. Jika telur sudah mulai matang kamu tinggal angkat onion ring-nya, gampang bukan?

5. Buih air rebusan menyembul keluar? Jangan panik munchies

sendok kayu mengatasi buih air

Saat sedang merebus, terkadang buih dari air rebusan menyembul keluar dan seketika membuat kamu jadi panik. Munchies tahu ga sih, ternyata meletakan sendok kayu di atas panci ampuh mengatasi permasalahan ini. Sebagaimana dilansir Lifehacker, sendok kayu yang diletakkan melintang diatas panci berbuih dapat menghalangi buihnya menyembul keluar.


Meski demikian, sendok kayu kesayangamu jangan dibiarkan terlalu lama juga ya munchies nanti yang ada malah gosong hehe. Kalau buih nya sudah mulai mereda, munchies bisa langsung mengecilkan api untuk mengontrol buihnya.



Nah gimana munchies, kitchen hacks simple ini pasti buat kamu penasaran dan jadi pengen buru-buru masak kan?


Penulis : Widiah Apriyana

Sumber foto : Google

18 views0 comments

Comments


bottom of page